SPORTNEWS – Jakarta
Timnas Indonesia resmi memasuki era baru di bawah kepemimpinan John Herdman. Pelatih anyar Skuad Garuda itu langsung menunjukkan langkah serius dengan membawa staf kepelatihan terbaik yang pernah mendampinginya saat menukangi Timnas Kanada.
Herdman dikenal luas sebagai pelatih dengan pendekatan modern dan berbasis sport science, terutama dalam meningkatkan kondisi fisik, daya tahan, dan intensitas permainan tim. Pendekatan tersebut sukses diterapkannya bersama Kanada hingga mampu bersaing di level internasional.
BACA JUGA : Klub Liga 4 Pecat Pemain yang Tendang Dada Lawan, Akan Disanksi PSSI Seumur Hidup!
Fokus Tingkatkan Fisik Pemain Timnas Indonesia
Salah satu program utama Herdman bersama stafnya adalah memperkuat fisik pemain Timnas Indonesia, yang dinilai krusial untuk menghadapi lawan-lawan dengan tempo tinggi di level Asia. Program latihan dirancang secara terukur, mencakup peningkatan stamina, kecepatan, serta ketahanan menghadapi tekanan sepanjang pertandingan.
“Kami ingin membangun tim yang kuat secara fisik dan mental, tanpa menghilangkan karakter permainan Indonesia,” ujar Herdman dalam keterangan resminya.
Staf Berpengalaman Standar Internasional
Staf yang dibawa Herdman terdiri dari pelatih fisik, analis performa, hingga spesialis sport science yang terbiasa bekerja dengan standar internasional. Kolaborasi ini diharapkan mampu memaksimalkan potensi para pemain Timnas Indonesia, baik pemain senior maupun muda.
Harapan Baru Skuad Garuda
Kehadiran John Herdman menjadi angin segar bagi Timnas Indonesia yang tengah mempersiapkan diri menghadapi agenda penting ke depan. Dengan fokus pada fisik, disiplin, dan organisasi permainan, Skuad Garuda diharapkan tampil lebih konsisten dan kompetitif di kancah Asia.
Prestasi

Cesar Meylan juga berpengalaman di berbagai turnamen besar. Hal itu dialami Meylan saat menjadi bagian dari Timnas Kanada baik puta maupun putri.
Cesar Meylan pernah menjadi bagian dari Timnas Kanada yang berlaga di Piala Dunia 2022, Olimpiade London 2012 dan Rio 2016.
Sementara itu kiprahnya di Timnas Kanada Putri malah lebih mentereng. Ia pernah ambil bagian di dua edisi Olimpiade dan dua edisi Piala Dunia Wanita.
SPORTNEWS akan terus memantau perkembangan Timnas Indonesia di bawah era kepelatihan John Herdman.
